Caffe Kopi Kita Rayakan Happy Anniv dan New Space

Tulang Bawang Barat : Ratusan pengunjung padati halaman Caffe Kopi Kita dalam kegiatan Happy Anniv ke – 3 dan New Space di Tiyuh Daya Asri,Sabtu(19/11/22).

Dalam sambutan nya Muhammad Afif Mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengunjung yang telah memeriahkan kegiatan pada agenda tersebut. “Tanpa semua tamu hadirin yang datang ketempat kami, acara kami bukan apa-apa dan kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besar nya kepada seluruh tamu undangan, pengisi acara serta para panitia yang telah turut membantu keberlangsungan kegiatan kami ini,”ungkapnya.

Dirinya juga menjelaskan bahwa Caffe Kopi Kita kali ini merupakan ulang tahun yang ke-3. “Ulang tahun yang ke-3 sekaligus kami meresmikan tempat baru yang ketiga,semoga ditempat baru kami bisa terus memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh pelanggan kopi kita,”jelasnya.

Mewakili tamu undangan, Nadirsyah yang juga Ketua Karang Taruna Tubaba menambahkan bahwa dengan adanya tempat-tempat seperti caffe di Tubaba dapat membuat para pemuda-pemudi lebih ketempat yang positif. “Dengan adanya tempat ini saya sangat berharap seluruh para kamu muda bisa memanfaatkan nya dengan baik dan daripada berkunjung ke tempat yang bukan semestinya lebih baik ketempat seperti ini,”ujarnya.

Masih dirinya yang juga ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Tubaba ini, “Semoga Caffe Kopi Kita lebih berkembang dikemudian hari denga. Membuka cabang-cabang diemtempat lain serta besar harapan saya bahwa mereka disini dapat menjaga kepercayaan para pelanggan mulai dari cita rasa, penyajian dan pelayanan yang terbaik,”pungkasnya.

Dian Putra

banner 528x250

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *