Tulang Bawang Barat : Dokter muda Fery Supriatna sukses menggelar sunat gratis kepada anak-anak tulang bawang barat di tempat praktek dokter alamat Margo Dadi, Jum’at (27/01/23).
Ditemui saat giat sunat, dr Fery mengatakan terimakasih kepada masyarakat Tubaba yang turut berpartisipasi dalam kesempatan tersebut.
“Terimakasih untuk semua yang berkesempatan mambantu giat ini sampai menjadi sukses, semoga kedepannya dapat terus berkomitmen membersamai masyarakat untuk menuju Tubaba sehat,”ucapnya.
Ditempat yang sama, Sulistiana pemudi setempat sangat mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, giat tersebut merupakan wujud perhatian dokter terhadap lapisan masyarakat.
“Rasa syukur kami selaku masyarakat sangat mengapresiasi dan mensupport kegiatan yang bersifat manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat,”ungkapnya.
Dian Putra