Journalis, Ogan Ilir : Anggota DPRD Kabupaten Ogan Ilir Dapil 3 lakukan reses bersama di Desa Sungai Pinang Ogan Ilir, Kamis (5/5).
Dalam kesempatan tersebut, ketua tim pelaksana Reses Amir Hamzah mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan suatu bentuk silahturahmi kepada masyarakat secara keseluruhan dan menyerap aspirasi masyarakat.
“Tadi banyak masyarakat yang sudah kita temui di dalam agenda reses ini, dan mereka telah menyampaikan beberapa masukan kepada kami selaku anggota DPRD Ogan Ilir agar kedepannya dapat menjadi satu rancangan program yang bisa dijadikan referensi untuk mengerjakan pembangunan di kabupaten Ogan Ilir ini,”ucapnya.
Tampak hadir dalam kesempatan tersebut yaitu anggota DPRD Ogan Ilir Dapil 3, Camat Sungai Pinang, Para Kepala Desa dan masyarakat tamu undangan.